Banjir di Desa Jala Luput Dari Perhatian dan Minim Bantuan,

Kategori Berita


.

Banjir di Desa Jala Luput Dari Perhatian dan Minim Bantuan,

2 Mar 2021
Foto Rumah dan Warga Jala Yang Luput Dari Perhatian Pemerintah Daerah


Dompu - BidikInfoNews.Com
- Curah hujan yang cukup tinggi beberapa hari ini di wilayah kecamatan Hu'u mengakibatkan banjir bandang di beberapa lokasi. Desa Daha, Desa Marada, Desa Rasabou dan desa Jala adalah wilayah yang terdampak langsung banjir bandang yang menerjang dua malam yang lalu. 


Di desa Jala, banjir selain air datang dari arah gunung, juga karena luapan air sungai besar di utara kampung dan menggenangi puluhan rumah dan menyeret bahkan menghancurkan puluhan perahu warga, namun kondisi tersebut, luput dari perhatian pemerintah sekitar.  


Baca Jugagubernur ntb didampingi bupati dompu


"Bencana banjir yang di alami oleh kami di desa jala ini, selain ruma dan persawahan warga, Sekitar 10 perahu nelayanpun ikut hancur juga di hantap derasnya banjir, namun sampai sekarang kondisi kami seolah luput dari perhatian pemerintah, karena sampe sekarang tidak ada (red minim) bantuan yang disalurkan serta didapatkan, baik itu tenda darurat dan bantuan lainya,"ungkap Abdurrahim, SH, Senin, (1/3/2021) pukul 17:00 sore. 


Bantuan yang datang malah hanya di fokuskan ke tiga desa yang lain, sedangkan desa Jala yang mengalami hal yang sama, tidak kalah terdampaknya akibat banjir, seolah tidak diperhatikan. 


"Desa Jala belum ada sentuhan bantuan dari pemerintah kabupaten dan propinsi, untuk masyarakat yang terkena banjir kemarin malam" Terangnya (fhen).