Ciptakan Suasana Desa Yang Aman Menjelang Ibadah Puasa, Pemdes O,O Gelar Rajia Petasan

Kategori Berita


.

Ciptakan Suasana Desa Yang Aman Menjelang Ibadah Puasa, Pemdes O,O Gelar Rajia Petasan

16 Apr 2021
Foto Kades Bersama Anggota Polsek Kota Saat Melakukan Patroli Petasan Dok. Bidikinfonews.Com

Dompu, | BidikInfoNews.Com - Demi menjaga kamanan dan ketertibaan (Kantimas) ditingkat masyrakat Desa O,O dalam melaksanakan ibada puasa di bulan suci ramadan. 


Kepala Desa O,O bersama Ketua BPD LPM Babinkatimas dan beberapa anggota polsek kota dompu yang ada, mengelar patroli cipta kondisi keamanan di beberapa lokasi wilayah desa setempat. 


Baca Juga :tak punya biaya untuk berobat muhamad


Kepala Desa O,O Kecamatan Dompu Kabupaten Dompu Wawan Wiranto yang ditemui oleh media ini   tepat di pingir jalan lintas Desa O,O karamabura Juma`at (16/04/21) pagi tadi mengatakan, Demi menciptakan suasana desa yang aman dan damai dari suara ledakan petasan yang marak terjadi di tengah masyarakat sekitar, pihaknya kades di dampingi oleh jajaranya bersama beberapa anggota polsek kota terdekat melakukan patroli pengamanan di beberapa wilayah desa setempat.

Ratusan Butir Petasan Yang Berhasil Disita Dok. Bidikinfonews.Com

"Maraknya petasan yang beredar dan di perjula belikan oleh oknum yang tidak bertanggung jawab ini sangat mengangu dan meresahkan masyarakat sekira, karena adanya ledakan petasan mercon dan sejenisnya dapat mengangu aktifitas ibadahnya masyarakat,"ujarnya kades yang biasa disapa Aby. 


Langka dan upaya pencegahan melalui pembinaan yang dilakukan oleh pihaknya terhadap beberapa anak-anak warga yang ada sekitar, agar mereka tidak lagi melakukan hal yang serupa di kemudian hari.


"Menimalisir keadaan ditingkat lapangan, kami berhasil mengambil dan mengumpulkan puluhan butir petasan jenis mercun korek api di tangan anak-anak yang ada, selain bahan peledak (mercun red) kami juga melakukan pembinaan terhadap mereka, agar mereka tidak mengulangi kembali perbuatan yang meresahkan itu,"terangnya. 

 

Lanjut ia mengatakan, dengan maraknya peredaran petasan yang diperjualbelikan di beberapa wilayah dikabupaten dompu kususnya desa O,O. Pihaknya selaku kepala desa berharap terhadap pihak kepolisian agar dapan mengatasi para oknum yang memperjual belikan petasan mercun maupun sejenisnya itu,"harap kades O,O (fhen).