Sala Satu Bentuk Struktur Pembangunan Wisata Wadu Jao |
Dompu, l BidikInfoNews.com - Dinas pariwisata (Disbudpar) Kabupaten Dompu optimis membangun beberapa destinasi pariwisata yang ada di wilayah Kabupaten Dompu. Berdasarkan hasil pemetaan awal dispubdar pada akhir tahun ini, setidaknya terdapat 17 potensi wisata dan budaya yang tersebar pada wilayah kabupaten.
Selanjutnya, dari hasil identifikasi itu. Disbudpar akan menentukan skala prioritas yang layak dikembangkan untuk dikerjakan oleh pemerintah pada 2023 nanti.
Baca Juga :nikmati akhir pekan bersam keluarga
"Jadi Satu tahun ini kita full identifikasi dulu. Tanpa perenacanaan yang matang dan konperehensif, lalu bagaimana kita meyakinkan untuk dibagun. Inshaallah pada Tahun 2023 nanti kami akan genjot pembangunannya," terang Kepala Dinas (Kadis) Pariwisata Ir. Abdul Muis M.Si pada media ini dikantornya, diselah waktu rapat pembahasan rencana pembangunan wisata di kabupaten Dompu, Kamis (25/11/21).
Lebih lanjut pria yang akrab disapa Pak Daeng itu mengatakan, yang menjadi titik fokus Disbudpar saat ini adalah pengembangan Destinasi Wisata di pantai Wadu Jao.
Berikut desain pengembangan destinasi wisata pantai wadu jao 👇
Sementara pada pagi hari dilokasi itu pengunjung akan disuguhkan mentari yang menyinari selah-selah gunung. Begitupun sore, sunset tenggelam tepat diujung laut sejauh mata memandang.
Pasang Iklan Disini :
Lebih jauh, Pak Daeng menjelaskan rencana pengembangan destinasi wisata yang saling berintegrasi itu. Di pantai Wadu Jao, setelah dibuatkan pintu masuk, maka pariwisata lain akan saling terhubung. Seperti, pantai Ngampa Desa Jala, Kecamatan Hu'u dan Pantai Ria, Kecamatan Woja.
"Artinya, jika lokasi pantai Wadu Jao sudah tersentuh oleh berbagai pembangunan termasuk sarana dan fasilitas pendukung pariwisata. Maka para wisatawan nantinya bisa menikmati kegiatan wisata mengunjungi pantai Ngampa dan Ria dengan menaiki perahu dari lokasi pantai Wadu Jao," jelasnya.
Kadis Pariwisata Kabupaten Dompu Saat Menjelaskan Struktur Pembangunan Destinasi Wisata Pantai Wadu Jao |
Pembangunan apa saja yang direncanakan di wilayah pantai Wadu Jao ?
Kata Abdul Muis, meski masih tahap perencanaan, lokasi itu akan dibangun berbagai fasilitas dengan tata kelola pembangunan yang luar biasa. Tidak hanya itu, di lokasi itu pun, juga akan mewujudkan berbagai aktivitas pariwisata. "Saat ini, kami tengah merancang seperti apa contoh tata kelola pembangunan di lokasi itu," paparnya.
Ketika lokasi pantai Wadu Jao tersentuh oleh pembangunan, apakah akan mampu menggenjot nilai-nilai kemajuan Bumi Nggahi Rawi Pahu?
Dijelaskan Pak Daeng, salah satu tolak ukur kemajuan daerah adalah pariwisata yang baik. Jika pemerintah mampu mengembangkan potensi pariwisata, tentu akan memberikan kontribusi besar bagi kemajuan daerah terlebih masyarakat.
"Saat ini sudah banyak warga lokal melakukan aktivitas pariwisata di pantai Wadu Jao. Nah, bagaimana kalau sudah dikembangkan lagi dan dibuat tatakelola dengan baik. Bukan mustahil wisatawan luar daerah akan tertarik melakukan aktivitas pariwisatanya disini," katanya. (fer).