BIN Pemda Dan Dikes Kerja Sama, Kembali Serbu Vaksin Boster di Masjid Agung Bauturaman Dompu

Kategori Berita


.

BIN Pemda Dan Dikes Kerja Sama, Kembali Serbu Vaksin Boster di Masjid Agung Bauturaman Dompu

18 Apr 2022
Foto Sala Satu Warga Saat Melakukan Vaksinasi Didepan Masjid Agung Baiturrahman Dompu, Kelurahan Karijawa, Kecamatan Dompu, Kabupaten Dompu

Dompu, Bidikinfnews.com - Dalam rangka untuk mempercepat capaian vaksin khususnya boster di Kabupaten Dompu, Badan Intelijen Negara (BIN) wilayah NTB kembali menggelar vakisnasi masal untuk ASN dan masyarakat umum.


Kegiatan berlangsung di Masjid Agung Baiturrahman Dompu, Kelurahan Karijawa, Kecamatan Dompu, Kabupaten Dompu, tersebut  bekerjasama dengan Dinas Kesehatan (Dikes) Dompu dan PKM Dompu Kota. 


Baca Juga :jablai terduga pelaku pembacokan kini


Hadir dalam kegiatan tersebut pejabat struktural lingkup Pemkab Dompu antara lain Asisten 2 Setda Dompu Dra Hj Sri Suzana, Kadis Perkim Ir H Rusdi, Sekertaris Dikes Omiyati S.sos, Sekertaris Dinas PU Dedi, Kepala UPTD PKM Dompu Kota H Syarif Efendi, dan para pejabat serta staf lingkup Pemkab Dompu lainnya.


" Suntikan vaksin jenis Booster ini, diberikan kepada masyarakat umum dan lainnya yang saat itu usai melaksanakan shalat tarawih bersama di Masjid Baiturrahman Dompu, " kata H Agus PJ Binda NTB Posda Kab Dompu dilokasi vaksin, Minggu malam (17/4/2022).


Pasang iklan Disini :


Sementara itu, Kepala BIN NTB Wara Winahya, mengatakan, sampai saat ini BIN NTB terus meningkat kegiatan vaksinasi di seluruh wilayah di NTB. Hal ini, dilakukan sebagai bentuk kepedulian BIN dalam meningkatkan cakupan vaksinasi sesuai dengan program yang dicanangkan pemerintah pusat.


"Ini bentuk keseriusan kami dalam membantu penanganan penyebaran Covid-19 dengan cara melakukan vaksinasi di daerah (10 Kab/kota di NTB," katanya.

Foto Suasana Vaksinasi Didepandi Masjid Agung Baiturrahman Dompu, 

Ia menyebut, seluruh anggotanya (BIN) di wilayah NTB, terus membantu untuk melaksanakan kegiatan Vaksinasi. "Itulah alasan kenapa di sejumlah daerah termasuk di Kabupaten Dompu, terus dilaksanakan kegiatan vaksinasi pada malam hari," terangnya. 


"Yang diberikan suntikan vaksin adalah ASN dan masyarakat umum lainnya usai melaksanakan shalat tarawih," jelasnya. 

Foto Tim Gabungan BIN Pemda Dompu Dan Dikes Saat Mendata Warga Yang Melakukan Vaksinasi 


Sebelumnya, BIN NTB bersama Dikes Dompu pada Sabtu malam (16/4/2022), menggelar vaksinasi Boster dengan capaian hampir 500 lebih orang berhasil di vaksin.


Pantauan wartawan, antuasias para penerima suntikan vaksin sangat luar biasa. Hal ini, menunjukan kesadaran masyarakat umum dan lainnya terhadap manfaat vaksinasi sangat tinggi.(bidik01)