Diduga Proyek Hotmix Asal Jadi, Kades O,O Minta Pemilik CV Eka Pertama Segera Perbaiki Pekerjaanya

Kategori Berita


.

Diduga Proyek Hotmix Asal Jadi, Kades O,O Minta Pemilik CV Eka Pertama Segera Perbaiki Pekerjaanya

26 Okt 2022
Foto Kepala Desa Bersama Masyrakat Saat Menunjukan Kondisi Jalan yang diduga sengaja dipaksa untuk di aspal


Dompu, Bidikinfonews.com - Menanggapi reaksi Masyarakat Kepala Desa O,O Wawan Wiranto minta pihak kontraktor CV Rangga Eka Pratama agar segera memperbaiki proyek Hotmix yang diduga dikerjakan asal jadi.


Kepala Desa mengatakan bahwa dari awal masuknya proyek pekerjaan yang dilakukan tidak diketahui oleh pihaknya selaku pemerintah Desa.


Baca Juga :diduga proyek hotmix jalan tani asal


"Peroyek ini masuk tidak kita ketahui adanya, pasalnya secara admistrasi (surat red) pemberitahuannya tidak ada, saya aja ketahui adanya pekerjaan proyek ini lewat para petugas yang ada dilapangan,"ujarnya.


Lanjut Kades, reaksi masyarakatnya bukan tampa dasar, dengan kondisi pekerjaan yang lapangan secara kasat mata masyarakat melihat diduga tidak sesuai Spek RAB, tentu menjadi pemicu reaksi.

Foto Sejumlah Masyrakat Menutup Jalan yang dikerjakan 


"Saya mewakili masyarakat Desa O,O meminta pihak pemerintah serta kontraktor agar pekerjaan tersebut dapat segera di perbaiki terlebi dahu sebelum di lakukan pengaspalan,"tegasnya.


Disinggung terkait ada atau tidak surat pemberitahuan yang ditujukan kepada pihak pemerintah Desa setempat. "Terkait hal itu, kami selaku pemerintah desa tidak pernah menerima surat pemberitahuan adanya pekerjaan tersebut, Sebenarnya dari awal proyek ini diduga sudah bermasalah, untuk itu saya minta agar pihak terkait dapat segera temui kami bersama masyarakat agar kita ketahui solusi persoalan ini dapat ditemui titik terangnya,"tutup kades.


Pasang Iklan Disini :


Ditempat yang sama, sala satu pentolan aktifis yang berdomisili di Desa O,O Kecamatan Dompu Kabupaten Dompu Juju Prakoso SE juga menilai bahwa pekerjaan yang dilakukan oleh CV Rangga Eka Pratama tersebut sengaja di buat amburadul.


"Menurut saya proyek Hotmix yang dilakukan memang sengaja di kejakan asal jadi, karena menurut saya, mereka merasa bahwa lokas pekerjaan yang dilakukan jauh dari kontrol masyarakat yang ada, yaaa namanya juga jalan tani kan,,,,,?,"ungkapnya.


Juju mengungkapkan bahwa hasil pengecekan dirinya dilapangan, jalan yang di kerjakan itu, banyak sekali lubang yang tidak ditutupi oleh mereka.


"Seharusnya jalan yang berlubang itu harus ditutup dan di tata sesuai mekanisme pekerjaan itu baru dilakukan pengaspalan, tetapi sebaliknya oleh mereka justru langsung mengaspal langsung, ini tentu memicu reaksi masyarakat saat ini,"tetupnya.(bidik01).