Gaji Anggota PPS Se_Kabupaten Dompu Diduga Belum di Bayar, Kinerja KPU Dipertanyakan

Kategori Berita


.

Gaji Anggota PPS Se_Kabupaten Dompu Diduga Belum di Bayar, Kinerja KPU Dipertanyakan

5 Apr 2024
Foto ilustrasi 

Dompu_NTB_Bidikinfonews.com - Sejumlah Panitia Pemungutan Suara (PPS) diberbagai desa Se-kabupaten Dompu pertanyakan kinerja KPU atas keterlambatan pembayaran honorariumnya. 



Menurut sejumlah anggota PPS yang di temui oleh media ini Jum'at (05/04/24) mengeluhkan, jika mereka mulai dari bulan Februari, Maret dan April honor nya belum juga di bayarkan. Anggota PPS se-kabupaten Dompu baru menerima honorarium untuk bulan Januari 2024. Sementara sekarang sudah memasuki bulan April apa yang menjadi hak anggota PPS belum juga di bayarkan oleh pihak terkait.



Baca juga:diduga langgar uu pemilu forum advokat



"Kita minta KPU kabupaten Dompu untuk bisa sesegera mungkin membayarkan honorarium PPS dan sekretarisnya, kalaupun ada kendala, mohon untuk dibuka permasalahannya, apa dan bagai mana alasannya hak kami belum juga di selesaikan,"Terang Salah satu anggota PPS berinisial soal J.



Menurut J, jika anggota PPS se kabupaten Dompu sudah menunjukan kinerjanya dalam mensukseskan Pemilu 2024, dan itu sudah berhasil. 



Pasang iklan Disini:



"Untuk itu, kami berharap agar hak kami juga dipikirkan sebelum keringat kami kering,"harap J.




Sampai berita ini disiarkan, Pihak KPU kabupaten Dompu dan pihak terkait lainya belum bisa di temui untuk di mintai keterangan oleh media ini. 




Semakin demikian, pihak media ini akan tetapi upayakan untuk mendapatkan juga menemui pihak terkait guna perimbangan pemberitaan. (*).