KPU Dompu Gelar Rakor Dengan Seluruh PPS Se_Kabupaten Dompu

Kategori Berita


.

KPU Dompu Gelar Rakor Dengan Seluruh PPS Se_Kabupaten Dompu

24 Sep 2024
Foto Ketua KPUD di Dampingi Jajaran Anggota Komisioner nya

Bidikinfonews.com, Dompu, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Dompu menggelar Rapat Koordinasi dengan seluruh Panitia Pemungutan Suara (PPS) se-kabupaten Dompu. 



Rakor yang membahas tentang pembentukan Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) digelar di Gedung Samakai kabupaten Dompu itu, selasa (24/9)



Baca Juga :hasil rapat pleno terbuka kpu dompu



Ketua KPU Kabupaten Dompu, Arif Rahman, SH dalam sambutannya menegaskan, Panitia Pemungutan Suara (PPS) harus benar benar cermati terhadap seluruh syarat dan ketentuan dalam merekrut Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS).  



Antusias masyarakat dalam mendaftarkan diri untuk menjadi bagian dari penyelenggaraan pemilihan ini sangat luar biasa.  

Foto Anggota PPS dan PPS Se_Kabupaten Dompu 

Untuk itu diharapkan kepada seluruh PPS untuk benar benar objektif dan selektif dalam proses perekrutannya, karena KPPS merupakan ujung tombak dari pelaksanaan pemilu.



Pasang iklan di sini:



 "KPPS ini merupakan ujung tombak dan pelaksanaan pemilihan Gubernur/wakil Gubernur dan pemilihan Bupati dan wakil Bupati Kabupaten Dompu tahun 2024, sy berharap PPS tingkat desa harus benar benar mencermati syarat dan  ketentuan dalam melakukan perekrutan KPPS, "Tegasnya. 



Diakhir sambutannya, Ketua KPU Kabupaten Dompu membuka secara resmi Rapat Koordinasi Pembentukan KKPS pada pemilihan Gubernur dab Wakil Gubernur NTB, Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Dompu tahun 2024. (NN)